Friday, March 17, 2017

Kecanduan Smartphone ? Begini Cara Menghindarinya

Bacaan Tekno - Sekarang ini sudah banyak pengguna smartphone di seluruh dunia, tidak terkecuali di Indonesia. Banyak kalangan yang menggunakan smartphone saat ini, seperti anak-anak, remaja, dan sampai ke orang tua. Kebutuhan akan smartphone menjadi dasar orang selalu menggunakannya dalam kehidupan sehari-hari. Tapi, bagaimana jika mulai kecanduan ? sampai-sampai tidak fokus dengan aktivitas yang kita lakukan, gara-gara terlalu asik menggunakan smartphone.


Kecanduan smartphone saat ini seperti hal yang wajar di kalangan masyarakat. Seperti halnya kecanduan rokok, ketika mereka tidak sedang ngapa-ngapain, atau saat sedang nongkrong, pasti yang mereka cari pertama adalah rokok, karna itu sudah menjadi kebiasaan utama saat mereka melakukan aktivitas tersebut.


Begitu juga dengan smartphone, kita tidak bisa lepas ketika HP kita terus berbunyi. Dan itu bisa menimbulkan kecanduan akut, sampai-sampai tidak ada getar pun, kita terkadang merasakan ada getar. Itu sudah menunjukkan bahwa kecanduan pada smartphone sudah tidak wajar.

Berikut ada tips untuk menghindari kecanduan dari bermain smartphone :


  • Hidupkan Mode Silent
Cara ini bisa diyakini bisa mengurangi rasa ingin mengecek smartphone saat ada notifikasi masuk. Jadi kalian bisa melakukan aktifitas dengan tenang, tanpa terganggu dengan notifikasi.

  • Letakkan Smartphone Di Tempat Yang Tidak Mudah Terlihat
Kadang kala saat ada di rumah, kita menaruh smartphone di tempat-tempat yang bisa membuat kita bisa melihat secara langsung. Jadi sekarang, cobalah untuk menaruh smartphone di tempat yang sulit terlihat, contohnya di dalam lemari, di laci meja atau di tas. 

  • Kumpulkan Smartphone Di Atas Meja Saat Berkumpul Bareng Teman atau Keluarga
Hal yang paling membosankan saat berkumpul bareng teman-teman adalah, saat mereka sibuk dengan smartphone masing-masing. Acara kumpul yang bisa membuat kita menjadi dekat pun, malah menjadi ada sekat pembatas. Maka dari itu, biasakanlah saat kumpul bareng keluarga atau teman, smartphone ditaruh di atas meja, supaya kita bisa fokus mengobrol dengan orang terdekat kita.

  • Berikan Prioritas Notifikasi Pada Aplikasi Yang Benar-Benar Penting Saja
Dalam smartphone, kita juga bisa membatasi mana saja aplikasi yang memunculkan notofikasi. Terkadang saking banyaknya sosial media yang terpasang, smartphone kita bisa berdering beberapa detik sekali. Karena itu, patut kita coba untuk membatasai aplikasi-aplikasi mana yang benar-benar penting untuk memunculkan notifikasi.

  • Gunakan Jam Tangan Untuk Melihat Waktu
Terkadang saat kita kumpul bareng temen, smartphone sudah kita taruh meja, tapi saat melihat waktu, kita masih melihat dari smartphone. Hal itu menjadi pancingan kita untuk mengotak atik isi smartphone ketika obrolan masih berlangsung. Alangkah baiknya kita menggunakan jam tangan ketika melihat waktu, jangan mengandalkan smartphone.

Mungkin itu saja artikel ini, yang membahas tentang cara menghindari kecanduan smartphone. Gunakan smartphone kita sebaik mungkin, jangan sampai membuat kita kecanduan dan tidak fokus dengan aktifitas kita sehari-hari.


EmoticonEmoticon