Saturday, March 25, 2017

Channel YouTube Terkena Banned Tanpa Alasan ? Ini Penjelasannya

Bacaan Tekno - Beberapa hari yang lalu, banyak content creator YouTube mengeluh akibat akun YouTube mereka terkena suspend, padahal konten video mereka asli buatan sendiri, tanpa mengunggah ulang video orang lain. 


Hal pertama sebelum akun YouTube kena banned permanen adalah diberi peringatan terlebih dahulu. Dari peringatan itu, YouTube mulai tidak masuk akal dalam memberi alasan kenapa channel YouTube diberi peringatan. Kebanyakan pengguna mulai bisa menarik kembali channel mereka dengan cara banding, tapi itu hanya bertahan beberapa saat.


Di lain waktu, ketika semua dinilai sudah aman, channel YouTube mulai hilang dari pencarian YouTube, dan setelah dicek emailnya pun sudah tidak bisa diakses lagi, alias terkena banned permanen tanpa peringatan. Sebelumnya memang sudah banyak yang sudah tau, bahwa YouTube mulai berpenyakit dengan melakukan banned massal tanpa alasan. Terutama para pelaku pengunggah ulang video orang lain, alias plagiat video.

Pada akhirnya, setelah banyak akun-akun YouTube yang terkena banned, mulai ada alasan mengapa YouTube seolah-olah merazia channel YouTube, padahal beberapa dari akun tersebit merupakan hasil video asli, tanpa ada proses reuploader.

Jadi kesimpulannya, algoritma YouTube lebih diperketat lagi, maka semakin banyak akun atau channel YouTube yang hanya mengejar penghasilan, tanpa menghasilkan video yang berkualitas, akan dimusnahkan oleh YouTube. Karna YouTube tidak mau jika ada pemilik channel yang tujuannya hanya semata-mata untuk mendapatkan penghasilan, dengan cara menipu penonton, menyesatkan, menyebarkan video bohong, video asal-asalan, dan video yang dianggap spam.

Ini terbukti pada akhir bulan kemarin, lebih tepatnya akhir bulan Nopember dan awal bulan Desember 2016, terutama tanggal 1,2 dan 3 Desember. Banyak pengguna YouTube yang memiliki channel-channel terkena peringatan banned oleh YouTube, ada juga yang sampai akun adsense nya pun terkena suspend.

Dengan demikian, bagi para pengguna YouTube, terutama para pembuat video di YouTube harap berhati-hati, karna bisa jadi channel yang kalian sudah lama buat, terkena suspend massal oleh YouTube. 

Untuk sarannya, ketika kalian mendaftar akun atau channel YouTube, jangan langsung kaitkan dengan Google Adsense, jadi cobalah untuk membuat video minimal 5-10 video, untuk meyakinkan YouTube, kalau kalian memang serius membuat konten video yang baik, dan bukan semanta-mata karna pendapatan dari YouTube.


EmoticonEmoticon